Jadwal Misa Hari Minggu

Jadwal Misa Minggu 30 Oktober 2022 di Gereja Santa Maria Assumpta St. Yosef Ruteng

Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng, merupakan nama sebuah gereja Paroki di Wilayah Keuskupan Ruteng, tepatnya berada di Jalan Pelita No. 6, Langke

Editor: Gordy Donovan
TRIBUNFLORES.COM / HO-PAROKI
GEREJA - Tampak depan gereja Katedral Santa Maria Assumpta Santo Yosef Ruteng, Jumat, 28 Oktober 2022. 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Ria Mangkung

TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE- Berikut Jadwal misa Minggu, 30 Oktober 2022, di Gereja Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng, Kabupaten Manggarai, dan Gereja Santo Yoseph Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur.

Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng, merupakan nama sebuah gereja Paroki di Wilayah Keuskupan Ruteng, tepatnya berada di Jalan Pelita No. 6, Langke Rembong, Waso, Pulau Flores.

Jadwal misa di Gereja Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng diadakan tiga kali misa.

Baca juga: Renungan Harian Katolik Misa Harian Katolik Jumat 28 Oktober 2022, Doa dan Perutusan Yesus

 

Misa I: pukul 06.00 Wita.
Misa II: pukul 08.00 Wita
Misa III: pukul 16.30 Wita.

Jadwal misa tersebut dikeluarkan Sekertariat Paroki, Katedral Ruteng, dan mengetahui Pastor Paroki Santa Maria Assupta, Santo Yosef Ruteng, Romo Gabriel Harim.

Selain jadwal misa di gereja Gereja Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng, Kabupaten Manggarai diatas, ada pun jadwal misa di gereja Santo Yoseph Maumere, Kabupaten Sikka dibawah ini.

Santo Yoseph Maumere merupakan sebuah nama gereja paroki di wilayah Keuskupan Maumere, yang berada di Jalan Mrg. Sugiyopranoto, No. 2, Kota Maumere.

Paroki Santo Yoseph, mempunyai dua gereja stasi yaitu stasi Warumbia dan stasi Perumnans, Kota Maumere.

Simaklah jadwal misa di gereja Santo Yoseph Maumere, stasi Warumbia, dan stasi Perumnas, Minggu, 30 Oktober 2022, lengkap dengan nama pastor.

Baca juga: Renungan Harian Katolik Misa Harian Katolik Jumat 28 Oktober 2022, Doa dan Perutusan Yesus

Jadwal misa di gereja Santo Yoseph akan diadakan tiga kali misa yaitu;

Misa I: pukul 06.00 Wita, dipimpin Romo Anis Satu
Misa II: pukul 08.00 Wita, dipimpin Romo John Eo Towa, dan
Misa III: pukul 17.00 Wita, dipimpin Romo Epi Rimo.

Jadwal misa di gereja stasi Perumnas diadakan satu kali misa.

Misa dijadwalkan pukul 06.00 Wita, dipimpin oleh Romo Richard M. Buku.

Sementara jadwal misa di gereja stasi Warumbia akan diselenggarakan dua kali misa yakni;

Misa I: pukul 06.00 Wita, dipimpin Romo Willi Boy, dan
Misa II: pukul 08.00 Wita, dipimpin Romo Remi, CJD.

Demikian jadwal misa, Minggu, 30 Oktober 2022 di gereja Santa Maria Assupta Santo Yosef Ruteng dan Gereja Santo Yoseph Maumere.


Berita Jadwal Misa lainnya

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved