Pembuangan Bayi di Sikka
Update Kasus Buang Bayi di Kali Mati Nangameting Sikka, Ayah Biologis Bayi Belum Diketahui
Kasus pembuangan bayi di Sikka tahun lalu kini sudah masuk dalam penuntutan jaksa. Polisi masih dalami tersangka dan saksi terkait penemuan jasad bayi
Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Albert Aquinaldo
TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Warga Kota Maumere, Kabupaten Sikka, tentu masih ingat dengan kasus penemuan bayi berjenis kelamin laki-laki di kali mati tepatnya di Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur, Sabtu, 17 September 2022 sekira pukul 06.30 WITA.
Kasus yang melibatkan KRL alias N, seorang pelajar SMK kelas X di Kota Maumere itu sudah masuk dalam tahap penuntutan di Kejaksaan Negeri Sikka.
Hal itu disampaikan Kapolres Sikka, AKBP Nelson Filipe Diaz Quintas melalui Kasat Reskrim Polres Sikka, AKP Nyoman Gede Arya Triyadi Putra kepada TribunFlores.Com, Jumat, 17 Februari 2023.
AKP Nyoman Gede Arya Triyadi Putra menyebutkan, meski sudah memasuki tahap penuntutan, pihaknya kesulitan menangkap ayah biologis dari bayi malang tersebut karena KRL alias N belum menyebutkan sosok laki-laki yang menghamili dirinya.
Baca juga: Siswi SMK Buang Bayi di Maumere Diancam 15 Tahun Penjara
"Sampai saat ini yang bersangkutan belum menyebutkan nama ayah biologis karena banyak yang berhubungan dengan bersangkutan," ujar AKP Nyoman.
Informasi yang dihimpun TribunFlores.Com saat itu menyebutkan KRL menyimpan bayinya dalam kantong plastik pasca melahirkan dan diletakan dalam kamar mandi berjarak sepuluh meter dari TKP.
Baca juga: Pembuangan Bayi di Kloangpopot Sikka, Pelaku Perempuan: Saya Tidak Buang Bayi
KRL diduga membuang bayinya pada Pukul 02.00 WITA dini hari, memanfaatkan situasi sepi. Bayinya baru ditemukan warga pada Pukul 06.30 WITA atau hampir lima jam pasca dibuang, Sabtu 17 September 2022 pagi.
Saat dievakuasi polisi, kondisi bayi belum membiru dan masih ada tali pusat. Terdapat gumpalan ari-ari dan bercak darah membalut kepala dan badan korban.
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
Pembuangan Bayi di Sikka
Kasus Buang Bayi Kali Mati Nangameting
Bayi Kali Mati Nangameting Sikka
Polres Sikka
Tribun Flores.com
| Pria di Labuan Bajo Manggarai Barat Bacok Polisi, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Banjir di Sikka, Crosway di Pruda Hilang Diterjang Banjir Bandang, Warga 2 Dusun Terisolir |
|
|---|
| Banjir di Sikka, Akses Komunikasi dan Transportasi ke Waiblama Putus, Pelajar Tidak ke Sekolah |
|
|---|
| Cerita Keluarga Korban Banjir di Sikka, Tahan Lapar hingga Gotong Jasad Lewati Tebing |
|
|---|
| Polisi Kembalikan 2 Terduga Pelaku Pembuangan Bayi di Kloangpopot Sikka ke Keluarga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Aparat-Polres-Sikka-menangkap-siswi-berinisial-KRL-buang-bayi-di-Sikka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.