Bacaan Liturgi Katolik
Bacaan Liturgi Hari Ini Jumat 26 Mei 2023 Lengkap Injil Hari Ini
Mari simak bacaan-bacaan Liturgi Katolik hari ini Jumat 26 Mei 2023.Bacaan liturgi berpedoman kalender liturgi katolik.Injil Hari ini Yohanes 21:15-19
TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Mari simak bacaan-bacaan Liturgi Katolik hari ini Jumat 26 Mei 2023.
Bacaan-bacaan liturgi hari ini berpedoman pada kalender liturgi katolik.
Gereja hari ini merayakan Peringatan Wajib St. Filipus Neri.
Peringatan Wajib dan Warna Liturgi Putih
Kis. 25:13-21; Mzm. 103:1-2,11-12,19-20b; Yoh. 21:15-19
dan BcO 2Yoh.
Baca juga: Kalender Liturgi Katolik Hari Ini Jumat 26 Mei 2023 Peringatan Wajib St. Filipus Neri
Bacaan Pertama:
Kis 25:13 Beberapa hari kemudian datanglah raja Agripa dengan Bernike ke Kaisarea untuk mengadakan kunjungan kehormatan kepada Festus.
Kis 25:14 Karena mereka beberapa hari lamanya tinggal di situ, Festus memaparkan perkara Paulus kepada raja itu, katanya: "Di sini ada seorang tahanan yang ditinggalkan Feliks pada waktu ia pergi.
Kis 25:15 Ketika aku berada di Yerusalem, imam-imam kepala dan tua-tua orang Yahudi mengajukan dakwaan terhadap orang itu dan meminta supaya ia dihukum.
Kis 25:16 Aku menjawab mereka, bahwa bukanlah kebiasaan pada orang-orang Roma untuk menyerahkan seorang terdakwa sebagai suatu anugerah sebelum ia dihadapkan dengan orang-orang yang menuduhnya dan diberi kesempatan untuk membela diri terhadap tuduhan itu.
Kis 25:17 Karena itu mereka turut bersama-sama dengan aku ke mari. Pada keesokan harinya aku segera mengadakan sidang pengadilan dan menyuruh menghadapkan orang itu.
Kis 25:18 Tetapi ketika para pendakwa berdiri di sekelilingnya, mereka tidak mengajukan suatu tuduhanpun tentang perbuatan jahat seperti yang telah aku duga.
Kis 25:19 Tetapi mereka hanya berselisih paham dengan dia tentang soal-soal agama mereka, dan tentang seorang bernama Yesus, yang sudah mati, sedangkan Paulus katakan dengan pasti, bahwa Ia hidup.
Kis 25:20 Karena aku ragu-ragu bagaimana aku harus memeriksa perkara-perkara seperti itu, aku menanyakan apakah ia mau pergi ke Yerusalem, supaya perkaranya dihakimi di situ.
Bacaan-bacaan Liturgi Katolik
Bacaan Liturgi Katolik
Bacaan Liturgi Katolik Hari Ini
Tribun Flores.com
Kalender Liturgi Katolik Hari Ini Jumat 26 Mei 2023 Peringatan Wajib St. Filipus Neri |
![]() |
---|
Bacaan Injil Katolik Hari Ini Jumat 26 Mei 2023 Lengkap Mazmur Tanggapan |
![]() |
---|
Renungan Harian Katolik Jumat 26 Mei 2023, Menjadi Gembala Tuhan |
![]() |
---|
Ibadah Sabda Hari Raya Pentekosta Minggu 28 Mei 2023, Lengkap Bacaan Injil dan Renungan Katolik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.