Berita Sikka

PERMASI Kupang Surati Pemdes Egon Gahar Untuk Adakan KBNT, Ini Tanggapan Pemdes Egon Gahar

PERMASI Kupang dalam surat tersebut berencana menggelar kegiatan KBNT pada Kamis 20 hingga 22 Juli 2023 mendatang.

|
Penulis: Nofri Fuka | Editor: Nofri Fuka
TRIBUNFLORES.COM/HO-IST
Perhimpunan Mahasiswa Sikka di Kupang atau PERMASI Kupang. 

"Oleh karena itu kita juga infokan kepada mereka jauh-jauh hari," tandasnya.

Mewakili kaum muda di Desa Egon Gahar, Arnoldus Aliando Bewat, S.Fil mengaku sangat antusias dan memberikan apresiasi kepada para mahasiswa yang tergabung dalam PERMASI Kupang yang sudah berinisiatif untuk menggelar kegiatan KBNT di Desa Egon Gahar.

"Saya sangat antusias dan memberikan apresiasi kepada teman-teman mahasiswa Kabupaten Sikka yang berada di Kupang," ungkap alumni IFTK Ledalero ini.

Pria yang saat ini menahkodai Karang Taruna Raga Soru Desa Egon Gahar menyampaikan sebagai tokoh muda di Desa Egon Gahar pihaknya sangat berterimakasih kepada rekan rekan PERMASI Kupang karena dari sekian banyak desa yang ada di kabupaten Sikka pihak PERMASI Kupang mengambil keputusan untuk memilih Desa Egon Gahar.

"Tentu apresiasi yang sebesar-besarnya kami harus berikan kepada mereka," tuturnya.

Pria yang akrab disapa Arnol ini menyebutkan bahwa pihaknya siap menyambut baik niat mulia dan baik dari Teman-teman PERMASI Kupang dengan melakukan Kemah Bakti Nian Tana di wilayah Desa Egon Gahar.

Ia juga berharap surat permohonan tersebut mendapat respon baik dari Pemdes Desa Egon Gahar.

"Karena bagi kami momen perjumpaan seperti itu merupakan momen yang langkah dan kami sebagai generasi muda di Egon Gahar bisa memperoleh banyak pelajaran berharga dari kegiatan teman-teman PERMASI Kupang," jelasnya.

"Harapan saya juga sebagai ketua karang Taruna Raga Soru Desa Egon agar momen itu bisa digunakan sebagai suatu kesempatan berharga bagi anak muda di Egon Gahar supaya mempelajari dan mendapatkan hal2 berharga dari Teman2 permasi Kupang," tambahnya.

Ia juga mengucapkan sekali lagi terimakasih kepada teman-teman PERMASI Kupang atas niat baik mereka menggelar kegiatan di Desa Egon Gahar.

"Tentunya ada pertanyaan secuil dari saya sebagai guyonan kepada teman-teman permasi yakni ada apa dengan Egon Gahar sehingga membuat teman-teman mau melakukan kegiatan tersebut? Padahal Egon Gahar orang hanya kenal dengan batang keladi dan buah labu," pungkasnya.

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved