Renungan Katolik Hari Ini
Renungan Harian Katolik Hari Ini Kamis 30 November 2023, Karya Pewartaan Iman
Mari simak Renungan Harian Katolik Hari Ini Kamis 30 November 2023.Mari simak Renungan Harian Katolik Hari Ini Kamis 30 November 2023.
Penulis: Gordy Donovan | Editor: Gordy Donovan
TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Mari simak Renungan Harian Katolik Hari Ini Kamis 30 November 2023.
Tema renungan harian katolik yaitu Karya Pewartaan Iman.
Renungan harian katolik untuk Pesta St. Andreas, Rasul.
Bacaan hari ini: Rm. 10:9-18; Mzm. 19:2-3,4-5; Mat. 4:18-22 dan BcO 1Kor. 1: 17-2:5.
Baca juga: Renungan Harian Katolik Kamis 30 November 2023, Berkomitmen Mengikuti Yesus
Warna Liturgi Merah
Dan ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea, Ia melihat dua orang bersaudara, yaitu Simon yang disebut Petrus, dan Andreas, saudaranya. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan.
Yesus berkata kepada mereka: "Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia." Lalu merekapun segera meninggalkan jalanya dan mengikuti Dia.
Dan setelah Yesus pergi dari sana, dilihat-Nya pula dua orang bersaudara, yaitu Yakobus anak Zebedeus dan Yohanes saudaranya, bersama ayah mereka, Zebedeus, sedang membereskan jala di dalam perahu.
Yesus memanggil mereka dan mereka segera meninggalkan perahu serta ayahnya, lalu mengikuti Dia.
RENUNGAN:
Tuhan Yesus datang memilih dan memanggil para murid-Nya: "Mari, ikutilah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia." Menjadi seorang murid berarti tinggal dan hidup bersama dengan rabinya supaya mereka melihat, merasakan dan terlibat bagaimana sang guru menghayati imannya.
Tuhan menjadikan para murid-Nya sebagai penjala manusia. Itulah yang terjadi pada Andreas; ia meninggalkan segalanya, dan hidup bersama Tuhan Yesus.
Dengan tinggal bersama Yesus, Andreas boleh diproses, bertumbuh, dan menjadi rasul bagi bangsa-bangsa di Kapadokia, Galatia, Bitinia, dan meninggal dengan salib silang oleh Aegates, Penguasa Acaya.
Setiap orang Kristen dipanggil bukan untuk menjadi penggembira atau umat biasa; kita dipanggil menjadi murid.
Menjadi murid berarti harus tinggal bersama Sang Guru, melalui sabda, Ekaristi, dan keterlibatan kita dalam hidup menggereja serta pelayanan masyarakat. Kita adalah pewarta full timer, bukan part timer melalui hidup dan karya kita. Kita bukan penikmat dan pengamat hidup beriman dan menggereja.
Secara konkret, panggilan ini harus dilakukan oleh semua, bukan hanya suami yang terlibat dalam pelayanan, sedangkan istri di rumah; atau sebaliknya, istri aktif dalam pelayanan gereja, suami di rumah dan urusan pekerjaan.
Dua-duanya dipanggil menjadi murid. Masih banyak saudara kita yang belum mengenal Kristus, atau belum sungguh mengenal karena pemahaman yang kurang atau salah. Kita bukan menjadi penikmat keselamatan, melainkan kita adalah pewarta keselamatan; pembagi keselamatan yang kita terima.
Ya Bapa, semoga kami dengan tekun, setia, dan semangat untuk ambil bagian secara penuh dalam karya pewartaan iman. Amin. (sumber adiutami.com).
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
Renungan Katolik Hari Ini
Renungan Harian Katolik Kamis 30 November 2023
Renungan Harian Katolik
Tribun Flores.com
| Renungan Harian Katolik Kamis 30 November 2023, Berkomitmen Mengikuti Yesus |
|
|---|
| Bacaan Injil Katolik Kamis 30 November 2023 Lengkap Renungan Harian Katolik |
|
|---|
| Renungan Harian Katolik Rabu 29 November 2023, Harus Kuat Bertahan |
|
|---|
| Bacaan Injil Katolik Rabu 29 November 2023 Lengkap Renungan Harian Katolik |
|
|---|
| Renungan Harian Katolik Selasa 28 November 2023, Berwaspada Menjalani Hidup |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Mari-simak-Bacaan-Injil-Katolik-Kamis-12-Oktober-2023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.