Renungan Katolik Hari Ini

Renungan Harian Katolik Jumat 31 Mei 2024, Melonjak Kegirangan

Mari simak Renungan Harian Katolik Jumat 31 Mei 2024.Tema renungan harian katolik yaitu Melonjak Kegirangan.

Penulis: Gordy | Editor: Gordy Donovan
TRIBUNFLORES.COM / HO-BRUDER
Br. Pio Hayon, SVD. Mari simak Renungan Harian Katolik Jumat 31 Mei 2024.Tema renungan harian katolik yaitu Melonjak Kegirangan. 

Oleh: Bruder Pio Hayon, SVD

TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Mari simak Renungan Harian Katolik Jumat 31 Mei 2024.

Tema renungan harian katolik yaitu Melonjak Kegirangan.

Renungan harian katolik disusun oleh Bruder Pio Hayon, SVD.

Renungan harian katolik ada dibagian akhir artikel ini.

Jumat 31 Mei 2024 merupakan Hari JumatPesta Santa Perawan Maria mengunjungi Elisabeth, dengan Warna Liturgi Putih.

Adapun Bacaan Liturgi Katolik Hari Jumat 31 Mei 2024 adalah sebagai berikut:

Baca juga: Bacaan Injil Katolik hari ini Jumat 31 Mei 2024 Pesta Maria Mengunjungi Elisabeth

Bacaan Pertama Zef 3:14-18a

Tuhan, Raja Israel, ada di tengah-tengah kamu.

Bersorak-sorailah, hai puteri Sion, bergembiralah hai Israel! Bersukacitalah dan beria-rialah dengan segenap hati,hai puteri Yerusalem! Tuhan telah menyingkirkan hukuman yang dijatuhkan atasmu, Ia telah menebas binasa musuhmu. Raja Israel, yakni Tuhan, ada di tengah-tengahmu; Engkau tidak akan takut lagi kepada malapetaka.

Pada hari itu akan dikatakan kepada Yerusalem, “Janganlah takut, hai Sion! Janganlah tanganmu menjadi lunglai! Tuhan Allahmu ada di tengah-tengahmu sebagai pahlawan yang memberi kemenangan. Ia bersukaria karena engkau, Ia membaharui engkau dalam kasih-Nya, dan Ia bersorak gembira karena engkau seperti pada hari pertemuan raya.”

Demikianlah Sabda Tuhan.

U. Syukur Kepada Allah.

Mazmur Tanggapan Yes 12:2-3.4bcd.5-6

Ref: Agunglah di tengah-tengahmu: Yang Kudus, Allah Israel.

Sungguh, Allah itu keselamatanku; aku percaya dengan tidak gementar; sebab Tuhan Allah itu kekuatanku dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved