Berita Manggarai Barat

Bandara Komodo soal Maskapai Salip AirAsia Buka Penerbangan ke Labuan Bajo

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Komodo Ceppy Triono mengatakan, penerbangan internasional perdana ke Labuan Bajo masih dimungkinkan dila

Penulis: Berto Kalu | Editor: Ricko Wawo
TRIBUNFLORES.COM/Berto Kalu
Kepala Unit Penyelengga Bandar Udara (UPBU) Komodo Labuan Bajo, Ceppy Triono. 

Laporan Reporter TRIBUN-FLORES.COM, Berto Kalu

TRIBUN-FLORES.COM, LABUAN BAJO - Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Komodo Ceppy Triono mengatakan, penerbangan internasional perdana ke Labuan Bajo masih dimungkinkan dilayani maskapai lain selain AirAsia.

Diketahui AirAsia akan membuka penerbangan internasional perdana rute Kuala Lumpur-Labuan Bajo pergi pulang (PP) pada 3 September mendatang.

"Ini kan masih dalam jangka waktu satu bulan tanggal penerbangan internasional perdana dari AirAsia, itu (penerbangan internasional maskapai lain) memang masih dimungkinkan," ujar Ceppy, Sabtu 10 Agustus 2024.

Kendati demikian, lanjut Ceppy, sejauh ini belum ada maskapai selain AirAsia yang secara serius mengajukan proposal secara fisik ke pihak bandara. Maskapai lain itu, kata, Ceppy masih dalam tahap penjajakan.

Baca juga: Suka Cita Umat Keuskupan Agung Ende Sambut Mgr Paulus Budi Kleden, Paskalis: Saya Bahagia

"Jadi kami belum bisa mengatakan apa-apa. Tapi memang banyak desas-desus di luar bahwa saking mereka tertariknya untuk mencoba ke Bandara Komodo, mereka membuat kaya macam 'mungkin kita bisa kali mendahului'

"Kalau kemarin yang sempat penjajakan itu Jet Star, tapi nanti di kemudian hari saya anggap ketika memang peluang pasarnya ada, saya rasa itu bukan hal yang mustahil untuk kita bisa tingkatkan bahwa penerbangan langsung adalah suatu hal yang tepat, setelah kita ditetapkan jadi Bandara Internasional," pungkasnya

Sebelumnya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno menyebut ada maskapai yang akan mendahului AirAsia melakukan penerbangan internasional perdana ke Bandara Internasional Komodo di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT.

"Good news, 3 September ada penerbangan luar negeri pertama yang akan mendarat di Komodo International Airport, itu Ai Asia, Kuala Lumpur- Labuan Bajo. Namun saya dengar ada berita, yaitu ada maskapai yang mau flying tackle duluan. Sebentar lagi akan diumumkan tapi sudah woro-woro kepada kami katanya bulan Agustus," kata Sandiaga saat kunjungan ke Labuan Bajo belum lama ini.

Sandiaga enggan menyebut nama maskapai yang hendak mendahului AirAsia tersebut.

"Saya nggak bisa nyebut maskapai apa tapi kira-kira kalian bisa menebak yang suka buka destinasi tanpa berita tiba-tiba terbang. Ini rencananya ingin menobatkan dirinya sebagai maskapai pertama yang landing di Komodo sebagai pembuka penerbangan internasional," kata Sandiaga.

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved