Unika Santu Paulus Ruteng

Program In-Saintek Ke 2 Unika Ruteng Sentuh Masyarakat Satarmese Barat Lewat Edukasi Gizi Digital

Program ini menjadi lanjutan dari kegiatan sebelumnya yang telah berlangsung di Desa Tengku Lese dan Desa Buar, Kecamatan Rahong Utara.

Editor: Hilarius Ninu
TRIBUNFLORES.COM/HO-UNIKA RUTENG
PROGRAM-Pusat Kajian Anak dan Stunting Universitas Katolik Indonesia (Unika) Santu Paulus Ruteng kembali melaksanakan program In-Saintek (Inovasi Sains dan Teknologi) yang kedua di Desa Gulung, Kecamatan Satarmese Barat, Kabupaten Manggartai, NTT pada 11 Oktober 2025. 

Laporan Jurnalis Kampus Unika Santu Paulus Ruteng, Selvianus Hadun 

TRIBUNFLORES.COM,RUTENG-Pusat Kajian Anak dan Stunting Universitas Katolik Indonesia (Unika) Santu Paulus Ruteng kembali melaksanakan program In-Saintek (Inovasi Sains dan Teknologi) yang kedua di Desa Gulung, Kecamatan Satarmese Barat, Kabupaten Manggartai, NTT pada 11 Oktober 2025. 

Program ini menjadi lanjutan dari kegiatan sebelumnya yang telah berlangsung di Desa Tengku Lese dan Desa Buar, Kecamatan Rahong Utara, pada 13 September 2025.

Kegiatan di Desa Gulung dipusatkan di kantor desa dan diikuti oleh lebih dari 100 peserta yang terdiri atas ibu rumah tangga, ibu hamil, ibu menyusui dan remaja putri.

Edukasi Gizi dan Pelatihan Pangan Lokal Bergizi

Kegiatan kali ini dikemas dalam bentuk penyuluhan tentang stunting serta pelatihan pengelolaan pangan lokal bergizi. 

 

 

Baca juga: Mahasiswa KKN Unika Ruteng di Pagal Bersihkan Lapangan Bea Waja

 

 

 

 

Tema utama yang diangkat adalah “Penyuluhan dan Edukasi Gizi Seimbang Berbasis Media Digital serta Pelatihan Praktis Pengolahan Pangan Lokal Bergizi.”

Melalui kegiatan ini, masyarakat memperoleh pengetahuan praktis mengenai cara mengolah bahan pangan lokal menjadi makanan bergizi yang menunjang tumbuh kembang anak. 

Selain itu, tim juga memperkenalkan penggunaan media digital sebagai sarana edukasi gizi seimbang, agar informasi dapat lebih mudah diakses oleh masyarakat.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved