Jalan Santai HUT Pos Kupang Ke 31
Rio Bilang Event Jalan Santai Pos Kupang Berhadiah Rumah, Berdampak Bagi Pelaku UMKM
Kegiatan ini sangat baik dan menarik. Sudah hadiahnya besar dan juga membantu kami para UMKM untuk berjualan
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Event jalan santai berhadiah rumah yang diselenggarakan oleh Harian Pos Kupang mendapat dukungan penuh dari masyarakat maupun berbagai pihak, terutama pelaku UMKM di Kota Kupang.
Rio salah satu pelaku UMKM yang menjajalkan usaha minuman dingin dan menjual gambar-gambar mengaku bahwa event rame-rame bukumpul sangat berdampak bagi mereka.
Menurut dia, event ini sangat bagus, bukan saja memberikan hadiah rumah, namun memberikan peluang bagi para pelaku UMKM untuk menjajalkan usahanya.
"Kegiatan ini sangat baik dan menarik. Sudah hadiahnya besar dan juga membantu kami para UMKM untuk berjualan," ungkapnya kepada POS-KUPANG.COM, Sabtu 25 November 2023, saat sedang mempersiapkan hasil usahanya di alun-alun Kota Kupang.
Baca juga: Jalan Santai Pos Kupang Rame-rame Bakumpul, Diikuti oleh 7000 Peserta dari Semua Kalangan
Yang unik dari salah satu usahanya Rio adalah, dirinya bersama istri dan anak mempersiapkan gambar di sebuah kertas, dan akan dipajang untuk meminat anak-anak yang datang berkunjung.
Kata dia, pergambar dijual dengan harga Rp 20 ribu rupiah.
"Caranya sangat mudah, anak-anak yang datang langsung mewarnai gambar yang suda ada, dan akan dibawah pulang hasilnya dengan harga hanya Rp 20 ribu rupiah," ungkapnya.
Dia juga berharap event seperti ini terus diselenggarakan Pos Kupang guna menghibur dan membantu masyarakat, terutama para pelaku UMKM di Kota Kupang.
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
Jalan Santai Pos Kupang Rame-rame Bakumpul, Diikuti oleh 7000 Peserta dari Semua Kalangan |
![]() |
---|
Pitoby Group Siapkan 1 Unit Rumah di Jalan Santai Pos Kupang |
![]() |
---|
BREAKING NEWS : Jalan Santai Berhadiah Rumah Bakal Memeriahkan HUT Pos Kupang ke-31 Tahun 2023 |
![]() |
---|
Kabupaten Sikka Terima Pos Kupang Stunting Award, Penjabat Bupati : Ini Ujian dan Pujian |
![]() |
---|
Bank NTT Raih Gelar Lembaga Keuangan Penggerak Program Kakak Asuh dalam Pos Kupang Stunting Award |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.