Hasil Pilkada 2024 di Sikka

Begini Harapan Masyarakat Palue untuk Bupati dan Wakil Bupati Sikka Terpilih Periode 2024-2029

Harapan itu disampaikan oleh Alfonsus Pio (60) Warga Palue di Dusun Nitung, Desa Nitunglea pada 27 November 2024 sore.

Penulis: Nofri Fuka | Editor: Nofri Fuka
TRIBUNFLORES.COM/JESSIE TOJI
Alfonsus Pio (60) Warga Palue di Dusun Nitung, Desa Nitunglea. 

TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati telah berlangsung pada 27 November 2024 kemarin. Saat ini masih dalam tahap perhitungan suara keempat Paslon yang bertarung di Pilkada Sikka.

Informasi yang dihimpun TRIBUNFLORES.COM, Paket JOSS (Jipik-Simon) unggul sementara dari tiga paslon yang lain.

Meskipun demikian keputusan final sepenuhnya akan disampaikan oleh KPU Sikka terkait paslon mana yang memenangkan pertarungan di Pilkada 2024-2029 ini.

Sambil menunggu kabar gembira itu, masyarakat Palue yang juga terlibat dalam pesta demokrasi ini sempat menyampaikan harapan mereka untuk pemimpin yang akan terpilih dan dilantik untuk memimpin Kabupaten Sikka 5 Tahun kedepan.

 

Baca juga: Profil Juventus Prima Yoris Kago, Cabup Sikka dari Paket JOSS, Unggul Sementara di Pilkada Sikka

 

 

Harapan itu disampaikan oleh Alfonsus Pio (60) Warga Palue di Dusun Nitung, Desa Nitunglea pada 27 November 2024 sore.

Salah satu poin penting yang disampaikan oleh Alfonsus adalah soal air minum.

Ia menyampaikan semoga para pemimpin terpilih dapat memperhatikan kebutuhan masyarakat akan air minum terkhususnya di Palue. Dimana, di sana warga cukup sulit mendapatkan air minum bersih.

Selain persoalan air, di Palue juga, kata dia, warga mengalami kesulitan akan ketersediaan listrik atau penerangan yang memadai.

"Sinyal juga parah di sini," tambahnya.

Sehingga Ia berharap persoalan-persoalan tersebut hendaknya dapat diatasi pemimpin terpilih kedepannya.

Ia mengaku persoalan yang disebutkan di atas sudah dikeluhkan masyarakat sejak lama, namun tak kunjung teratasi.

"Oleh karena itu kami sebagai tokoh masyarakat perlu menyampaikan kepada para pemimpin terpilih, Bupati. Tolong mengatasi persoalan-persoalan ini," tutupnya.

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved