Berita Manggara Timur

Elisabet Imul Dapat Bantuan Kursi Roda dari Polres Manggarai Timur Bersama YHF

Mama  Elisabet Imul (52), asal Dusun Wae Mian, Desa Sangan Kalo, Kecamatan Elar Selatan Kabupaten Manggarai Timur, mendapatkan bantuan kursi roda dari

Penulis: Robert Ropo | Editor: Ricko Wawo
TRIBUNFLORES.COM/HO-POLRES MATIM
SERAHKAN-PS. Kasidokkes Polres Manggarai Timur, Bripka Heribertus A.B.Tena sedang menyerahkan kursi roda untuk mama Elisabet di Wae Mian, Desa Sangan Kalo.  

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Robert Ropo

TRIBUNFLORES.COM, BORONG-Mama  Elisabet Imul (52), asal Dusun Wae Mian, Desa Sangan Kalo, Kecamatan Elar Selatan Kabupaten Manggarai Timur, mendapatkan bantuan kursi roda dari Polres Manggarai Timur bersama Yayasan Help Flores Maumere (YHF Maumere). 

Bantuan itu diserahkan langsung oleh PS. Kasidokkes Polres Manggarai Timur, Bripka Heribertus A.B.Tena di kediaman mama Elisabet di Wae Mian, Desa Sangan Kalo, Selasa 24 Juni 2025 kemarin. 

Kapolres Manggarai Timur AKBP Suryanto melalui PS. Kasidokkes Polres Manggarai Timur, Bripka Heribertus A.B.Tena, kepada TRIBUNFLORES.COM, Rabu 25 Juni 2025, menerangkan, penyerahan bantuan kursi roda itu kepada Mama Elisabet merupakan program Asistensi Pelayanan Kesehatan Polres Manggarai Timur yang merupakan Inovasi Pelayanan Publik Polres Manggarai Timur yang telah di tetapkan oleh Kapolres Manggarai Timur pada bulan Januari 2024.

Baca juga: Bawaslu Manggarai Timur Laksanakan Program Kreatif di Non Tahapan Pemilu

 

 

Heribertus juga menerangkan, tujuan Inovasi Pelayanan Publik Asistensi Pelayanan Kesehatan untuk membantu masyarakat Kabupaten Manggarai Timur yang membutuhkan bantuan akses pelayanan kesehatan.

Heribertus menerangkan, kegiatan Penyerahan Bantuan Kursi Roda dari Yayasan Help Flores (YHF) Maumere untuk penyandang disabilitas bernama Elisabet Imul, merupakan upaya yang dilakukan untuk membantu mobilisasi aktivitas mama Elisabet sehari-hari. 

Bantuan kursi roda kepada mama Elisabet, merupakan berkat koordinasi Polres Manggarai Timur dalam hal ini PS Kasidokes Polres Manggarai Timur dengan Yayasan Help Flores (YHF) Maumere. 

"Hasil koordinasi mendapatkan respon positif dari Yayasan Help Flores (YHF) Maumere dan membantu menyediakan kursi roda sehingga kemarin kami sudah serahkan langsung kepada mama Elisabet Imul," tutupnya. (rob) 

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved