Doa Harian Katolik
Doa Kepada Santa Perawan Maria Yang Dikandung Tanpa Noda
jiwamu diperkaya dengan rahmat Allah dan memancarkan kemuliaan Allah. Engkau adalah tempat pengungsian yang aman bagi kaum pendosa
Penulis: Hilarius Ninu | Editor: Hilarius Ninu
Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Aris Ninu
TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE-Berikut ini Teks Doa Harian Katolik. Doa Kepada Santa Perawan Marian Yang Dikandung Tanpa Noda bagi umat katolik.
Dalam Nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus, Amin.
Santa Perawan Maria, Perawan Suci,
yang Dikandung Tanpa Noda,
jiwamu diperkaya dengan rahmat Allah dan memancarkan kemuliaan Allah. Engkau adalah tempat pengungsian yang aman bagi kaum pendosa yang bertobat, maka dengan rendah hati kami berlutut di hadapanmu, kami mempersembahkan diri kami, keluarga dan masyarakat kami, bangsa dan negara kami, serta seluruh dunia kepadamu, Bunda Maria yang Dikandung Tanpa Noda. Kami hendak melakukan penyerahan dan silih atas dosa-dosa yang telah melukai Hatimu Yang Tak Bernoda dan terlebih amat melukai Hati Yesus Yang Mahakudus.
Baca juga: Doa Puji Syukur Bagi Umat Katolik
Bunda yang berbelas kasih,
mohonkan ampun atas dosa-dosa semua orang di dunia ini.
Ratu Surga, mohonkan ampun atas dosa kaum berjubah yang melecehkan Kristus serta Sakramen-sakramen dan menjadi sandungan bagi Gereja-Nya.
Perawan Terberkati, mohonkan ampun atas dosa sakrilegi yang dilakukan oleh umat beriman di seluruh dunia.
Perawan Yang Tak Bernoda, cermin kekudusan, mohonkan ampun atas dosa-dosa umat beriman yang tak peduli akan imannya, mereka yang mengingkari janji baptisnya, janji pernikahannya dan juga janji tahbisan maupun kaul kebiaraannya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Umat-Berdoa-di-Bunda-Maria.jpg)