Renungan Katolik Hari Ini

Renungan Katolik Hari Ini, Jadilah Murid Kristus yang Setia dan Percaya

Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang berbuat dosa, adalah hamba dosa.

Editor: Gordy Donovan
TRIBUNFLORES.COM/HO-PATER FREDY
Pater Fredy Jehadin,SVD dari Novisiat SVD, Kuwu, Manggarai, Ruteng, Flores NTT. 

Kalau kita bandingkan dua kekuatan ini: menurut kepercayaan kita atau menurut bahasa Injil: Kekuatan Allah selalu melampau kekuatan Setan.

Setan sendiri - menurut ceritera Injil - memohon pada Yesus supaya jangan membinasakan dia. Itu berarti Setan juga mengakui, bahwa Tuhan adalah mahakuasa!

Pertanyaan kita: mengapa di saat orang sakit karena kerasukan setan atau karena kekuatan lain, masih ada orang beriman yang tetap mencari dukun untuk menyembuhkannya, bukannya memanggil uskup atau pastor atau pendeta mendoakan orang sakit, agar Tuhan yang mahakuasa menjamah orang yang sakit itu?

Mengapa kita mengesampingkan Tuhan yang mahakuasa, yang bisa menghardik Setan, tetapi malah tetap lari memanggil dukun, kemudian dukun akan menyuruh keluarga orang sakit membunuh babi atau kambing atau ayam sebagai tebusannya?

Baca juga: Renungan Katolik Hari Ini, Pekan IV Pra Paskah

Saudara-saudari

Hal itu sering terjadi karena kekurangan iman.  Tuhan yang seharusnya menjadi sumber kekuatan kita, kita ragu. Karena keraguan itu maka mujizat pun tidak terjadi dalam diri orang sakit.

Hari ini Yesus kembali ingatkan kita: kalau kita sungguh muridNya, percayalah padaNya 100 %. Kepercayaan kita akan menyelamatkan kita.

Orang sakit yang disembuhkan Yesus Kristus dalam ceritera Injil semuanya disembuhkan karena mereka percaya total pada Dia.

Sesudah mereka alami kesembuhan, Yesus selalu katakan: imanmu telah menyelamatkan engkau.

Marilah saudara-saudari

Kita baharui iman dan kepercayaan kita pada Tuhan, jadilah murid Kristus yang setia dan percaya 100 % pada kekuatan-Nya.

Bersama Bunda Maria kita  berdoa: Tuhan kuatkanlah iman kami dan semoga kami selalu setia pada perintah dan ajaran-Mu apa pun situasi yang sedang kami alami. Amin.

Renungan Katolik lainnya 

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved