Warga Tenggelam di Napun Gete Sikka
Fakta-fakta Bendungan Napun Gete di Sikka Flores NTT, Korban Tenggelam Belum Ditemukan
Bendungan Napun Gete diresmikan oleh Presiden Jokowi pada Selasa, 23 Februari 2021 lalu. Bendungan terbesar di Pulau Flores ini dibangun sejak 2016.
Pembangunan Napun Gete menggunakan biaya APBN sebesar Rp 880 miliar yang dilaksanakan oleh kontraktor PT Nindya Karya (Persero) dengan masa pelaksanaan sejak Januari 2017.
5. Makan Korban
Sejak diresmikan tahun 2021 lalu, Bendungan Napun Gete makan korban Selasa 30 Agustus 2022 malam.
Adalah Gervasius Gedo (44) wargaIlinmedo Kecamatan Waiblama, Sikka.
Gervasius diduga hilan dan tenggelam di Bendungan Napun Gete, Selasa 30 Agustus 2022 malam.
6. Pulang dari Desa Tetangga
Gervasius diketahui pulang dari desa Werang yang merupakan desa tetangga.
7. Acara Adat
Gervasius bersama kerabat pulang dari Desa Werang dalam rangka acara adat disana dan sore hari balik menuju rumahnya di Desa Ilinmedo.
8. Pakai Sampan Rakitan
Diketahui, Gervasius bersama kerabatnya nyeberang Napun Gete pakai Sampan Rakitan dan mereka sudah sering melintas Napun Gete baik ke Desa Werang maupun ke kebun mereka disebelah Kali Napun Gete.
9. Saksi Minta Tolong
Saat tiba di pinggir atau tepi bendungan, Saksi (Bernadus) sudah tidak melihat Gervasius dan saksi berteriak minta tolong kepada warga.
10. Mencari Korban
Kerabat dan warga menggunakan alat seadaanya mencari korban dan melaporkan ke Polisi.
Dari tadi malam Selasa 30 Agustus 2022 pukul 20.00 Wita hingga Rabu 31 Agustus 2022 pukul 14.30 Wita keluarga, tim SAR, Polisi dan TNI bersama masyarakat masih mencari korban dan korban belum ditemukan.