Berita Sikka

Unik, Pelantikan Pengurus OSIS di SMAN 1 Nita, Ketua Osis dan Wakil Kompak Kenakan Pakaian Adat

Tak seperti biasa, kali ini, ketua dan wakil ketua OSIS kompak mengenakan setelan pakaian adat khas Maumere.

Editor: Nofri Fuka
TRIBUNFLORES.COM/NOFRI FUKA
PELANTIKAN OSIS - Suasana pelantikan pengurus OSIS di SMA Negeri 1 Nita, Sabtu 28 Januari 2023. Unik, Pelantikan Pengurus OSIS di SMAN 1 Nita, Ketua Osis dan Wakil Kompak Kenakan Pakaian Adat. 

TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE - Momen unik terlihat pada acara pelantikan Ketua OSIS dan wakil ketua OSIS bersama jajaran atau pengurus yang baru periode 2022/2023 di SMA Negeri 1 Nita, Sabtu 28 Januari 2023.

Tak seperti biasa, kali ini, ketua dan wakil ketua OSIS kompak mengenakan setelan pakaian adat khas Maumere.

Sementara itu para jajaran atau pengurus OSIS baru, yang turut hadir mendampingi ketua OSIS dan wakil, mengenakan seragam putih abu-abu serta bertopi. Mereka juga membawa bendera OSIS dan bendera nasional Indonesia.

Kepala sekolah SMA Negeri 1 Nita Pak Petrus Roni kepada TribunFlores.com mengatakan, hal ini baru pertama kali diterapkan di sekolah tersebut.

Baca juga: Harumkan Nama Kabupaten Sikka, Tim Voly SMA Negeri 1 Nita Kembali Sabet Gelar Juara 1 di Lembata

 

"Kita memang baru pertama kali terapkan di sini. Minta ketua dan wakil yang baru untuk kenakan pakaian adat," ungkapnya.

Menurut Petrus Roni, melihat perkembangan zaman kian masif dan eksistensi budaya yang perlahan tenggelam dalam glamournya dunia modernisasi, pihaknya berniat untuk melestarikan budaya dengan tindakan kecil seperti itu.

"Zaman sekarang inikan budaya kian menyusut. Oleh karena itu dengan hal seperti ini kiranya menanamkan nilai nilai yang baik bagi para siswa dalam pelestarian budaya," ucapnya.

Ia pun berharap bahwa hal ini terus dipertahankan dan kiranya semakin berkembang dari hari ke hari di wilayah SMA Negeri 1 Nita.

"Kita akan pertahankan dan pelan-pelan mengembangkannya agar para siswa benar-benar menaruh kecintaan terhadap budaya daerah masing-masing," tandasnya.

Perlu diketahui, acara pelantikan ketua OSIS di SMA Negeri 1 Nita yang dilaksanakan tadi, berlangsung lancar dan tidak ada hambatan. Para siswa terlibat aktif mengikuti upacara bendera merah putih serta pelantikan Ketua dan Wakil Ketua OSIS serta jajaran pengurus yang baru periode 2022/2023 di halaman sekolah SMA Negeri 1 Nita.

Para guru yang mengenakan setelan pakaian pramuka juga turut mendampingi para siswa dalam momen pelantikan itu.

Dalam amanatnya usai Pelantikan, Petrus Roni mengatakan bahwa sebelum pelantikan ini terlaksana, memang ada satu dua hambatan dialami, namun syukur bahwa hambatan itu dapat teratasi dan pelantikan pun akhirnya dapat dilaksanakan.

"Harusnya OSIS ini sudah dilantik bulan oktober kenapa harus tahun berikutnya bulan januari ini. Banyak faktor yang mempengaruhi sehingga hal ini bisa terjadi. Tapi kita harus bersyukur hari ini kita dapat melangsungkan acara pelantikan ini," tuturnya.

Beliau juga menerangkan kepada para siswa bahwa OSIS merupakan sebuah lembaga kecil yang ada di dalam SMA Negeri 1 Nita, sebagai wadah dan tempat belajar bagi siswa untuk menjadi pemimpin kelaknya nanti.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved