Berita Manggarai Timur

RSUD Borong Manggarai Timur Produksi Limbah Medis 20 Kg Per Hari

Kepala Tata Usaha (KTU) RSUD Borong Arkadius Bangkur, menyampaikan itu kepada TRIBUNFLORES.COM, Selasa 31 Oktober 2023.

Penulis: Robert Ropo | Editor: Hilarius Ninu
TRIBUNFLORES.COM/ROBERT ROPO
INCENERATOR---Mesin Incenerator pengelolaan limbah medis RSUD Borong. 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Robert Ropo

TRIBUNFLORES.COM, BORONG----Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Borong milik Pemerintah Daerah (Pemda) Manggarai Timur menghasilkan limbah medis maksimal 20 Kg setiap hari. 

Kepala Tata Usaha (KTU) RSUD Borong Arkadius Bangkur, menyampaikan itu kepada TRIBUNFLORES.COM, Selasa 31 Oktober 2023.

Arkadius menerangkan, limbah medis yang dihasilkan oleh RSUD Borong pada setiap hari maksimal 20 Kg. 

Dikatakan Arkadius, limbah medis ini akan diolah oleh ketersediaan alat pengelolaan yang baik. Dimana tersedia alat incenerator untuk pengolahan limbah medis padat dan khusus limbah medis cair akan diolah oleh mesin Instalasi pengelolahan air limbah (IPAL). 

 

Baca juga: Pemda Manggarai Timur Atasi Banjir yang Rendam Ruangan RSUD Borong di Leghong

 

 

 

 

Menurutnya, dengan adanya alat pengelolaan limbah medis incenerator dan IPAL yang tersedia ini mampu mengatasi pengelolaan limbah medis yang dihasilkan tersebut. Sehingga sejauh ini tidak berdampak pada masyarakat. 

"RSUD Borong saat ini tipe D, limbah medis yang kita hasilkan setiap hari itu maksimal 20 Kg. Dan jumlah limbah medis ini mampu diatasi oleh Incenerator dan IPAL yang tersediah masing-masing 1 unit, sehingga sejauh ini tidak berpengaruh kepada masyarakat atau lingkungan sekitar," ujarnya. 

Arkadius juga menerangkan, untuk limbah non medis pihaknya bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Daerah. 

"Untuk limbah non medis, kita bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup. Jadi nanti kita bawa kumpulkan di tempat sampah dan kemudian nantinya akan ditangani oleh Dinas Lingkungan Hidup," tutup Arkadius.

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Manggarai Timur memberikan apresiasi kepada pihak RSUD Borong karena mampuh mengatasi limbah medis dengan baik sejauh ini. 

"Tentunya kita memberikan apresiasi kepada pihak rumah sakit selama mampu mengatasi limbah medis dengan baik, sehingga tidak berpengaruh terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar," Ujar Ketua DPRD Mangggarai Timur Agustinus Tangkur, kepada TRIBUNFLORES.COM, Selasa 31 Oktober 2023.

Meski demikian, menurutnya, jika ke depan produksi limbah medis makin meningkat, maka peralatan pendukung seperti mesin Incenerator dan IPAL untuk pengolahannya juga harus bertambah. 

"Intinya kalau limbah medis ke depan produksi makin meningkat ya, harus juga diikuti dengan ketersediaan alat pengelolaaanya sehingga tidak berdampak kepada masyarakat. Kita akan mendukung jika dibutuhkan tambahan peralatan atau fasilitas terkait penanganan limbah medis ke depan jika diperlukan,"ujar Agustinus. 

Agustinus juga mengatakan, sampah-sampah harus diperhatikan betul, karena sangat berdampak buruk bagi lingkungan dan masyarakat, apalagi sampah medis. (rob) 

Berita TRIBUNFLORES.COM lainnya di Google News

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved