Berita NTT

Keren! Suster Asal Kefamenanu Raih Summa Cumlaude dari Universitas Kepausan Urbaniana di Roma

Suster Matrona asal Kefemenanu, Timor Tengah Utara, NTT meraih predikat Summa Cumlaude di Roma.

Editor: Cristin Adal
TRIBUNNEWS
Kelulusan Sr Maria Matrona Ola O.Carm. Suster Maria Matrona Ola OCarm asal Kefamenanu, Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur meraih predikat Summa Cumlaude dari Pontificia Università Urbaniana atau Universitas Kepausan Urbaniana. 

TRIBUNFLORES.COM, KEFA- Suster Matrona Ola Kosat asal Kefemenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) meraih predikat Summa Cumlaude dari Pontificia Università Urbaniana atau Universitas Kepausan Urbaniana.

Dilansir dari Tribunnews, disertasinya berjudul: “la dimensione Formativa del Catechista Educatore nel carisma della Beata Maria Teresa Scrilli, fondatrice delle suore Carmelitane a Servizio della Diocesi di Atambua” atau Dimensi Formatif Pendidik/Pengajar Kristen (Katekis) dalam karisma Beata Maria Teresa Scrilli, Pendiri Suster Karmelit dalam Konteks Pengabdian dalam Keuskupan Atambua.

“Saya bahagia, lega, dan bersyukur akhirnya bisa menuntaskan kuliah saya,” tutur suster dari Kongregasi Para Suster Bunda Maria Karmel yang sudah 13 tahun tinggal di Italia, 2 tahun di antaranya di Chieti dan Tuscany, selebihnya di Roma.

Hal ini diungkapkan Sr Matrona lewat percakapan WhatsApp. Selasa, 25 Juni 2024.

 

Baca juga: Bacaan-bacaan Liturgi Sabtu 29 Juni 2024, Pekan XII

 

 

Sr Matrona mengungkapkan bahwa masa-masa studi S2-nya beberapa tahun ini sungguh merupakan perjalanan yang sangat sulit untuk dijalani.

Pasalnya, selain harus fokus dengan studi ia juga harus menangani “Maria Teresa Scrilli Guest House” di Roma, Italia.

Guest House ini merupakan langganan bagi umat Katolik Indonesia jika berkunjung ke Vatikan termasuk Paguyuban Wartawan Katolik Indonesia (PWKI) yang sudah beberapa kali menginap di sana.

“Ada saat-saat tertentu dimana saya juga ingin menyerah karena tugas dan tanggung jawab yang begitu berat tapi semua akhirnya saya lalui. Perjuangan yang tidak mudah tapi Tangan Tuhan dan uluran Tuhan selalu menopang saya untuk berjalan maju dan menyelesaikan proses research dan akhirnya semua tuntas dengan nilai yang sangat memuaskan... Summa Cumlaude,” papar Sr Matrona, yang senantiasa tersenyum.

Suster yang menyukai masakan rendang ini menambahkan bahwa untuk sementara waktu ia belum tahu langkahnya selepas wisuda S2.

 

Baca juga: Peringatan Santu dan Santa Pelindung Hari Ini Jumat 28 Juni 2024

 

Kongregasi yang akan menentukan apakah dirinya lanjut studi S3 atau mendapatkan tempat baru untuk berkarya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved