Berita Ende

Meski Kekurangan Air, Polisi di Ende Berhasil Panen Cabai

Meski tidak bisa dialiri air akibat saluran irigasi utama di Kelurahan Lokoboko yang rusak atau jebol, anggota Polsek Ndona

Penulis: Albert Aquinaldo | Editor: Hilarius Ninu
TRIBUNFLORES.COM/HO-HUMAS POLRES ENDE
PANEN CABAI - Kapolsek Ndona Iptu I Gede Wisna, S.H., Bhabinkamtibmas Desa Nanganesa sebagai Polisi Penggerak Aipda Aloysius Djefrianus Pindo, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Ibu Agustina Nggei dan Anggota Kelompok Tani Larici Bertani saat panen perdana cabai di kebun percontohan milik Polsek Ndona di Nanganesa, Jumat, 25 April 2025. 

 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Albert Aquinaldo

TRIBUNFLORES COM, ENDE - Meski tidak bisa dialiri air akibat saluran irigasi utama di Kelurahan Lokoboko yang rusak atau jebol, anggota Polsek Ndona tetap berhasil memanen empat kilogram cabai, Jumat, 25 April 2025.

Rusaknya saluran irigasi utama ini mengakibatkan para petani di Kelurahan Lokoboko dan Desa Nanganesa, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende kesulitan untuk melakukan kegiatan pertanian.

Mereka terpaksa memanfaatkan air kali yang disedot pake mesin pompa dan ada juga yang beli air tangki untuk menyiram tanaman pertanian mereka termasuk yang dilakukan di kebun percontohan milik Polsek Ndona.

Kapolsek Ndona, Iptu I Gede Wisna yang dikonfirmasi TribunFlores.com, Sabtu, 26 April 2025 mengatakan, hasil empat kilogram cabai tersebut akan dibagikan ke anggota Poktan dan beberapa anggota Polsek Ndona lainnya.

 

 

 

Baca juga: Momen Kasat Reskrim Polres Ende Pimpin Aksi Berbagi Takjil Gratis Untuk Masyarakat

 

 

 

 

 

 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved