Berita Flores Timur
Kisah Kurir Lion Parcel di Flotim NTT Melewati Jalur Menantang di Timur Indonesia
Memperingati hari logistik nasional 2025, Lion Parcel perusahaan logistik menyoroti peran para kurir sebagai garda terdepan
Penulis: Paul Kabelen | Editor: Hilarius Ninu
Ia meyakini pentingnya peran Marianus, Olan, dan Baim dalam menjaga kepercayaan pelanggan dan kelancaran pengiriman.
"Marianus, Olan, dan Baim punya semangat, loyalitas, dan kemauan belajar yang tinggi. Ini yang paling penting buat saya untuk bantu pengiriman barang. Apalagi tantangan geografis di kota kami cukup tinggi, tapi mereka terus berkomitmen memberikan layanan terbaik," katanya.
"Selain infrastruktur dan jaringan yang kuat, pelayanan dari kurir juga berdampak positif terhadap nama baik Lion Parcel di Larantuka hingga menjadi jasa kirim paket terdekat pilihan masyarakat," tambah Vonny.
Di balik setiap paket yang sampai tepat waktu, ada dedikasi, semangat, dan kerja keras para kurir seperti Marianus, Olan, dan Baim yang tanpa lelah menjangkau pelosok negeri.
Mereka adalah wujud nyata dari komitmen Lion Parcel dalam menghubungkan Indonesia, bukan hanya melalui jaringan pengiriman yang
luas, tetapi juga lewat kehadiran sumber daya manusia yang dapat diandalkan.
Di hari logistik nasional, Lion Parcel kembali menegaskan misi untuk terus menjadi partner logistik andalan masyarakat, dari titik paling timur hingga ke seluruh penjuru nusantara.
Dibalik semangat menjangkau pelosok negeri, Lion Parcel juga memastikan setiap langkah dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Dalam situasi darurat seperti erupsi Gunung Lewotobi, keselamatan kurir menjadi prioritas utama.
Pengiriman ke wilayah terdampak di Larantuka untuk sementara dihentikan, dan informasi penundaan disampaikan secara transparan kepada pelanggan melalui berbagai kanal komunikasi termasuk sosial media.
Bagi Lion Parcel, pelayanan yang bisa diandalkan lebih dari soal ketepatan waktu, tetapi juga kepedulian terhadap tim di lapangan di tengah kondisi bencana alam yang ada.
Saat ini, Lion Parcel telah bekerja sama dengan ribuan agen, kurir, hingga armada baik darat, laut, maupun udara di seluruh wilayah Indonesia yang saling integrasi satu sama lain.
Perluasan jaringan dan infrastruktur terus menjadi salah satu fokus utama Lion Parcel yang akan terus dikembangkan ke depannya. Seluruhnya guna mewujudkan komitmen Lion Parcel dalam menyediakan layanan pengiriman yang bisa diandalkan oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Melihat peran penting jaringan lokal dalam membangun konektivitas logistik nasional, Lion Parcel terus membuka peluang kemitraan bagi masyarakat di seluruh Indonesia.
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
Satu Jam Setelah Kejadian, Buser Polres Sikka Tangkap Pelaku Penganiyaan Berat di Pasar Maumere |
![]() |
---|
Polres Sikka : Utang 200 Ribu, Ebit Ditendang Hingga Jatuh Lalu Tewas di Pasar Tingkat Maumere |
![]() |
---|
Gunung Lewotobi Laki-laki 1 Kali Gempa Hembusan, 2 Kali Tremor Non-Harmonik |
![]() |
---|
Yayasan Sabana Sumba Latih Penyintas Kekerasan Seksual Menjahit, Rambu Dai Mami: Harus Bangkit |
![]() |
---|
Bacaan Liturgi Hari Ini Jumat 27 Juni 2025, Pesta Santo Cyrillus dari Alexandria, Uskup |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.