Berita Lembata

Marsianus Jawa Adalah Pemimpin Berani Dan Tegas, Penjabat Bupati Lembata: Saya Akan Lanjutkan

Mantan Penjabat Bupati Lembata Marsianus Jawa, tidak punya kemampuan seperti yang iekspektasikan banyak orang

Editor: Hilarius Ninu
TRIBUNFLORES.COM/HO-IST
Penjabat Bupati Lembata, Marsianus Jawa dan Ketua DPRD Lembata, Petrus Gero. 

LAPORAN REPORTER TRIBUNFLORES.COM, RICKO WAWO

TRIBUNFLORES.COM, LEWOLEBA-Mantan Penjabat Bupati Lembata Marsianus Jawa, tidak punya kemampuan seperti yang diekspektasikan banyak orang.

Sebagai pemimpin, ia dipandang memiliki keberanian dan sikap yang tegas dalam memutuskan suatu kebijakan.

Menjelang selesai masa baktinya di Lembata, kolaborasi Marsianus Jawa dan Kapolres Lembata, AKBP Vivick Tjangkung telah memberikan effect kejut bagi mafia BBM yang telah beranak-pinak di Lembata. 

Kolaborasi Marsianus Jawa dan Vivick Tjangkung setidaknya mempersempit ruang gerak mafia BBM yang diduga terdiri dari politisi, pejabat, pengusaha, Aparat Penegak Hukum dan rakyat biasa.

 

Baca juga: Kapolres Lembata: Sudah Ada Tersangka Kasus BBM Di Lembata

Selain itu, Marsianus Jawa pun banyak menyelesaikan masalah di tingkat desa hingga kabupaten.  

Tak heran, saat mengakhiri masa baktinya, media sosial dipenuhi dengan postingan yang mengungkapkan penghormatan atas kembalinya Marsianus Jawa ke dinas asalnya.

"Terima kasih kepada masyarakat Lembata dan jajaran Pemkab Lembata atas dukungan dan kerjasama membangun Lembata. Tanpa dukungan, saya tak bisa buat apa-apa," ujarnya.

"Namun sebagai manusia biasa, mungkin banyak hal yang menyakiti, saya dan keluarga mohon maaf. Saya akan kembali mengabdi tugas lama (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Investasi Satu Pintu Provinsi NTT). 

 

Baca juga: Kapolres Lembata: Sudah Ada Tersangka Kasus BBM Di Lembata

 

 

“Saya tahu, masyarakat masih mencintai saya. Namun tugas telah berakhir dan harus kembali ke tugas lama," tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Marsianus Jawa pun meminta agar Sekertaris Daerah, Paskalis Ola Tapobali dalam memberikan pelayanan jangan pernah membedakan siapapun.


Penjabat Bupati Lembata Matheos Tan, menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdian Marsianus Jawa. Sebagai penjabat Bupati Lembata Periode 2022-2023.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved