Berita Flores Timur

Bawa Pesan Pimpiman, Kanwil Ditjen Lapas NTT : Harus Bersih dari HP dan Narkoba

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Andrianto, berpesan kepada lapas dan rutan memperketat pengawasan terhadap warga binaan pemasyarakatan at

Penulis: Paul Kabelen | Editor: Ricko Wawo
TRIBUNFLORES.COM/ARIS NINU
KUNJUNGAN-Kakanwil Ditjen Lapas NTT, Ketut Akbar Herry Achjar, saat menyambangi warga binaan di Rutan Kelas II B Larantuka, Kamis, 12 Juni 2025. 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Paul Kabelen

TRIBUNFLORES.COM, LARANTUKA-Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Andrianto, berpesan kepada lapas dan rutan memperketat pengawasan terhadap warga binaan pemasyarakatan atau narapidana.

Pesan ini diteruskan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan NTT, Ketut Akbar Herry Achjar, saat acara pisah sambut Kepala Rutan Kelas II B Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Kamis, 12 Juni 2025.

Hal penting yang disampaikan purnawirawan perwira tinggi Polri itu menyangkut lingkungan lapas atau rutan harus bersih dari narkoba dan penggunaan handphone (hp).

Baca juga: Bupati Manggarai Timur NTT Agas Tekankan Program Lami Mama

 

 

"Pesan beliau yang pertama, lapas harus bersih dari handphone dan narkoba. Kita harus kerja sama-sama, tidak bisa lakukan sendiri-sendiri," ujar Ketut Akbar Herry Achjar, disaksikan para forkompimda setempat.

Pesan berikut, katanya, menyangkut program ketahanan pangan. Agus berharap agar warga binaan punya peranan ketahanan pangan yang baik hingga manfaatnya juga dirasakan masyarakat ketika mereka sudah bebas.

"Warga binaan ini harus punya peran untuk kembali lagi ke masyarakat, dan hasilnya untuk masyarakat. Jadi pemasyarakatan pasti bermanfaat untuk masyarakat," tutur Akbar.

Dalam acara temu pisah, Karutan Kelas II B Larantuka yang lama, Andre Setiawan, diganti kepala rutan baru, Loviga. Setelah seremonial, Akbar bersama Kapolres Flores Timur, AKBP Adhytia Octorio Putra berkeliling ke sejumlah blok.

Di hadapan warga binaan, Akbar berpesan agar semangat menjalani masa hukuman. Dia juga berharap warga binaan terus berkarya, sehat, ceria, dan menjaga kondusivitas di lingkungan Rutan Kelas II B Larantuka.

"Terus berkarya, jaga kesehatan, jaga rutan ini agar kondusif. Semoga tidak ada persoalan atau permasalahan yang menambah pidana baru," harapnya. (cbl)

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved