Berita Manggarai Barat

Ipda Risbel Komit Selesaikan Kasus AW yang Mandek Setahun di Polsek Sano Nggoang Manggarai Barat 

"Ya, kami pelajari dulu kasusnya bersama dengan anggota kami yang ada di sana. Tentunya kalau ada hal-hal demikian

|
TRIBUNFLORES.COM / PETRUS CHRISANTUS GONSALES 
Kapolsek Sano Nggoang, Ipda Risbel Pandiangan Saat Diwawancara media Tribunflores.com. 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Petrus Chrisantus Gonsales 

TRIBUNFLORES.COM, LABUAN BAJO - Kapolsek Sano Nggoang, Ipda Risbel Pandiangan berkomitmen menuntaskan kasus kekerasan terhadap anak yang dialami AW (13) yang mandek selama satu tahun di Polsek Sano Nggoang.

Demikian disampaikan IPDA Risbel saat diwawancara TRIBUNFLORES.COM, Kamis (23/10/2025) di Mako Polrest Manggarai Barat, usai upacara serah terima jabatan.

"Ya, kami pelajari dulu kasusnya bersama dengan anggota kami yang ada di sana. Tentunya kalau ada hal-hal demikian tentunya kita akan berusaha bagaimana supaya masyarakat itu terlayani dengan sebaik-baiknya," tegas Kapolsek Risbel.

AW merupakan korban penganiayaan oleh MS, warga Tondong Raja, Kecamatan Mbeliling pada 31 Juli 2024 yang lalu. Sampai saat ini kasus AW belum menemukan titik terang.

 

Baca juga: Kecelakaan di Waemata Labuan Bajo, Kelvin Hanjaya Meninggal Dunia

 

 

Kapolsek Risbel menuturkan akan melayani masyarakat dengan baik sesuai visi dan misi Kepolisian Republik Indonesia.

"Kita harus melakukan pelayanan yang prima, harus Presisi dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dengan sepenuh hati kita," ujarnya dengan ramah.

Kata dia, anggota Polri itu adalah seorang pelayan masyarakat, seorang pengayom masyarakat. Dimana pun berada, bertugas harus memberikan pelayanan yang paling-paling terbaik kepada masyarakat

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Risbel mengajak masyarakat bersinergi bersama Polri untuk menciptakan suasana kondusif di tengah lingkungan masyarakat di wilayah hukum Polsek Sano Nggoang.

"Untuk saudara-saudaraku yang ada di Sano Nggoang dan juga Mbeliling, karena ada dua kecamatan, mari kita jaga keamanan ketertiban masyarakat bersama-sama, kita membangun supaya kondusif. Supaya daerah kita di dua kecamatan ini aman dan kita dapat semua beraktifitas dengan sebaik-baiknya," ajak Risbel.

Diketahui Kapolsek Sano Nggoang  sebelumnya dijabat Iptu Juharis. 

Sebelumnya mantan Kapolsek Sano Nggoang, Iptu Juharis membenarkan adanya kejadian tersebut saat dikonfirmasi TRIBUNFLORES.COM, Kamis (15/10/2025) yang lalu.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved