Berita Nagekeo
5 Atlet Taekwondo Nagekeo Raih Medali Emas di Even Invinity Sikka Open
Penyerahan medali emas kepada para atlet dilaksanakan di Lapangan Berdikari Danga Kota Mbay Kabupaten Nagekeo, Selasa 25 Januari 2022.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Nagekeo, Kristoforus Aja mengatakan bahwa pemerintah daerah Kabupaten Nagekeo akan menyelenggarakan berbagai even kejuaraan untuk mendukung para atlet.
Selain itu, pemerintah secara bertahap akan membangun sarana dan prasarana untuk mendukung pembangunan dalam bidang olahraga.
"Karena mereka berkontribusi menyumbang untuk daerah ini. Dua tahun lalu. Memang olahraga besar belum signifikan, tapi kita juga harus perhatikan mereka," ungkapnya.
Salah sorang atlet yang meraih medali emas, Beky Gani mengaku sangat senang dan bangga dengan prestasi tersebut. Meskipun baru bergabung di cabang olahraga taekwondo namun ia bisa menyumbang satu medali emas untuk daerah ini.
Baca juga: Komunitas Kreatif di Lembata Berprestasi Internasional Dipandang Sebelah Mata
"Saya sangat senang dengan penghargaan ini karena ini baru pertama kali untuk saya. Jadi saya dedikasikan buat kedua orangtua saya," ungkapnya.
Beky berjanji, kedepan dia akan terus berlatih sehingga nantinya ketika ada kejuaraan dapat tampil dengan maksimal sehingga bisa meraih kemenangan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Para-atlet-taekwondo-foto-bersama.jpg)