Aksi Mogok di Labuan Bajo

Meski Ada Aksi Mogok, Edi Pastikan Layanan Pariwisata Labuan Bajo Berjalan Optimal

Meski ada aksi mogok kerja yang dilakukan oleh pelaku pariwisata,Bupati Manggarai Barat,Edistasius Endi memastikan pelayanan pariwisata di Labuan Bajo

Editor: Laus Markus Goti
TRIBUNFLORES.COM/GECIO VIANA
Para wisatawan saat menaiki bus yang disiapkan pemerintah di terminal Kedatangan Bandara Komodo Labuan Bajo, Senin 1 Agustus 2022. 

Beberapa jam kemudian para wisatawan ini dijemput dengan enam bus milik Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat untuk diantar ke tempat tujuan.

Sejumlah wisatawan mengaku baru mengetahui bahwa hari ini ternyata ada aksi mogok yang dilakukan oleh para pelaku pariwisata, termasuk termasuk penyedia jasa angkutan.

Aksi mogok tersebut sebagai bentuk penolakan terhadap kebijakan pemerintah provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang menaikkan tarif masuk ke kawasan Taman Nasional Komodo (TNK).

Protes Tariif Taman Nasional Komodo;24 Asosiasi Pariwisata di Labuan Bajo Mogok Sebulan

 

Penetapan tarif sebesar Rp 3.75 juta bagi wisatawan yang berkunjung ke Pulau Komodo, Pulau Padar dan kawasan perairan di sekitarnya berlaku per hari ini 1 Agustus 2022.

Pemerintah Kabupaten Mabar dan Bandara Komodo menyiapkan masing-masing satu unit bus untuk membantu para wisatawan ke tempat penginapan.

Lebih lanjut, terdapat sekitar 6 unit mobil dinas dari Pemerintah Kabupaten Mabar juga dioperasikan untuk membantu wisatawan.

"Kami diperintahkan untuk mengantar wisatawan. Tadi jam 10 pagi kami dikontak bagian umum dan diminta untuk antar wisatawan," kata sopir Dinas Cipta karya Kabupaten Mabar, Benediktus Suhardi.

Sejak pagi, lanjut Benediktus, ia telah mengantarkan puluhan wisatawan ke beberapa tempat seperti hotel dan pelabuhan.

Sementara itu, seorang wisatawan Tika mengaku menunggu lama untuk mendapatkan layanan transportasi.

"Saat ini saya masih menunggumacet (jemputan dari hotel), katanya macet (karena demonstrasi," katanya.

 

Berita Aksi Mogok di Labuan Bajo Lainnya

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved