Berita Manggarai Barat
HIPMI Manggarai Barat Gandeng Binus Edukasi Anggota Terkait Pajak
Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Manggarai Barat, mbekali anggota melalui edukasi terkait pajak dengan menggandeng Universitas
Penulis: Petrus Chrisantus Gonzales | Editor: Ricko Wawo
Ringkasan Berita:
- Edukasi pajak bekerja sama dengan Universitas Bina Nusantara.
- Membekali anggota HIPMI, khususnya UMKM, agar naik kelas dengan pemahaman manajemen, keuangan, dan hukum.
- Pelaksanaan: Di Parlezo Hotel, Labuan Bajo, dengan metode ceramah, diskusi, tanya jawab, serta evaluasi melalui poling online.
Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Petrus Chrisantus Gonsales
TRIBUNFLORES.COM, LABUAN BAJO - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Manggarai Barat, mbekali anggota melalui edukasi terkait pajak dengan menggandeng Universitas Bina Nusantara.
Peserta HIPMI yang terlibat sebanyak 31 orang. 29 orang mengikuti secara langsung, sedangkan tiga lainnya secara online.
Ketika dikonfirmasi TRIBUNFLORES.COM, Jumat (14/11/2025) via WhatsApp, ketua panitia, Annabel Djajasamudra menyampaikan kegiatan menghadirkan Pakar Pajak dari GCK Consulting, Gabriel Kurniawan.
"HIPMI sebagai organisasi kaderisasi. Kami punya kerinduan agar UMKM kita juga bisa naik kelas," kata Annabel.
Baca juga: NTT Mantapkan Implementasi Konvensi Hak Anak: Lebih Serius Atasi Kekerasan dan Pernikahan Dini
Lebih lanjut Annabel menuturkan dalam berbisnis, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan yaitu manajemen, finance, dan hukum.
Saat ini, ia menyampaikan HIPMI Manggarai Barat sudah sampai pada taraf akuntansi series. Dimana peserta dilatih menyiapkan laporan keuangan, dana berbagai macam kalkulasi bisnis.
"Kita belajar cara membuat buku keuangan, pelaporan pajaknya. Untuk kegiatan kami sendiri, kami awali dengan pelaporan pajak," ujar Annabel.
Menurutnya pemberian pemahaman akuntansi dasar bersama Binus akan dihadirkan dalam kegiatan-kegiatan di waktu yang akan datang.
Kegiatan berlangsung di Parlezo Hotel, Jalan Alo Tanis, Labuan Bajo, Kecamatan Komodo.
Kegiatan berlangsung hikmat, dengan metode ceramah, tanya jawab, dan berdiskusi. Para peserta juga diberikan kesempatan untuk mengevaluasi kegiatan melalui poling yang disiapkan secara online.
Terkait HIPMI Manggarai Barat, saat ini Ketua Umum, Dian Ali. Sekretaris Umum, Stevi Harman. Bendahara Umum, Maria Caecilia. (moa)
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
| Renungan Katolik Hari Jumat 14 November 2025, Pada Hari Ini Anak Manusia Datang |
|
|---|
| NTT Mantapkan Implementasi Konvensi Hak Anak: Lebih Serius Atasi Kekerasan dan Pernikahan Dini |
|
|---|
| Peringatan Dini Cuaca NTT 14-16 November 2025, Beberapa Wilayah Potensi Hujan Sedang-Lebat |
|
|---|
| ETMC XXXIV Ende: Tahan Imbang Persap Alor, Pius Pake: Lebih Baik Seri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Kegiatan-Akuntasi-Series-HIPMI-Manggarai-Barat-Bersama-Binus.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.