Kasus Penganiayaan di Sikka

Danlanal Maumere : Hukuman Jelas dan Tegas Bagi Prajurit

Danlanal Maumere, Kolonel (P) Ady Dharmawan menegaskan,TNI AL telah menyikapi adanya pemukulan oleh oknum Anggota Lanal Maumere kepada masyarakat

Editor: Hilarius Ninu
TRIBUNFLORES.COM/HO-LANAL MAUMERE
Danlanal Maumere bersama keluarga korban dan wartawan di Lanal Maumere. 

Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Aris Ninu

TRIBUNFLORES.COM, MAUMERE-Komandan Lanal (Danlanal) Maumere, Kolonel (P) Ady Dharmawan menegaskan, TNI AL telah menyikapi adanya pemukulan oleh oknum Anggota Lanal Maumere kepada masyarakat sipil di Kabupaten Sikka.

Pihak Lanal Maumere telah mengamankan ketiga oknum anggota Lanal guna dimintai keterangan dan dilaksanakan introgasiserta diamankan di Kantor Pomal Lanal Maumere.

 

Baca juga: Lanal Maumere Amankan Ratusan Liter Moke yang Hendak Dibawa ke Provinsi Jambi Via Kapal

 

 

Danlanal Ady dalam rilisnya yang diperoleh TRIBUNFLORES.COM di Akun Lanal Maumere, Senin, 29 Mei 2023 siang menyampaikan, pihaknya pun telah melakukan penindakan tegas sesuai hukum yang berlaku di TNI serta Danlanal akan menindak secara langsung pelanggar-pelanggar hukum yang dilakukan oleh anggotanya. Yang mana oknum Anggota Lanak Maumere telah menciderai dari 8 Wajib TNI.

"Selama Saya (Danlanal Maumere) menjabat maka ikuti aturan dan konsekuensinya adalah hukuman jelas dan tegas sebagai seorang prajurit. Jangan coba-coba menguji komandan. Selama saya jabat tidak main-main sudah ada buktinya anggota yang sudah dipecat" tegas Danlanal Ady dalam setiap kesempatan pada Jam Komandan.

Untuk saat ini kasus pemukulan yang melibatkan oknum anggota Lanal Maumere,jajaranya dan korban beserta keluarga sudah dilaksanakan mediasi. Akan tetapi proses hukum pada oknum anggota lanal maumere tersebut tetap berjalan sebagai bagian dari transfaransi hukum secara tegas dan terukur sebagai organisasi TNI.(ris)

Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved