Merry, Kepala SDI Wairklau, juga menyampaikan harapan besar kepada pihak kepolisian untuk segera mengkawal kasus ini hingga tuntas, menemukan pelaku percobaan penculikan tersebut dan memprosesnya sesuai dengan hukum yang berlaku demi menciptakan rasa aman di lingkungan pendidikan Paga dan sekitarnya.
Sementara itu, dampak dari insiden ini juga direspons oleh sekolah lain di Maumere. Benediktus Alfrianto, Guru Teknologi, Informasi, dan Komunikasi (TIK) dari Sekolah Dasar Katolik (SDK) Yos Sudarso Maumere, saat ditemui oleh TribunFlores, menyampaikan bahwa pihak sekolahnya akan memperketat keamanan di area sekolah.
Senada dengan imbauan sebelumnya, Benediktus juga mengimbau agar para orangtua tetap tenang namun tetap waspada dan tidak panik, serta memastikan untuk menjemput anak tepat waktu.
Berita TRIBUNFLORES.COM Lainnya di Google News
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.