Berita Manggarai Timur
Kacab Dinas Pendidikan Wilayah VI Kunjungi SMA Negeri 3 Borong Puji Inovasi Wirausaha
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi NTT Wilayah VI Adrianus Ngongo, melakukan kunjungan kerja (Kunker) perdana di Kabupaten
Penulis: Robert Ropo | Editor: Ricko Wawo
Laporan Reporter TRIBUNFLORES.COM, Robert Ropo
TRIBUNFLORES.COM, BORONG-Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi NTT Wilayah VI Adrianus Ngongo, melakukan kunjungan kerja (Kunker) perdana di Kabupaten Manggarai Timur, Rabu 5 November 2025.
Saat melakukan kunjungan kerja di Manggarai Timur, Adrianus juga mengunjungi SMAN 3 Borong di Jawang, Desa Golo Kantar, Kecamatan Borong.
Saat tiba, Adrianus bersama sejumlah staf disambut secara adat kepok oleh Kepala SMAN 3 Borong, Konstantinus Everson Rada.
Turut menerima Korwas SMA/SMK Kabupaten Manggarai Timur Lukas Sumba, Ketua MKKS SMA Kabupaten Manggarai Timur, pengawas SMA dan SMK Kabupaten Manggarai Timur, para kepala SMA, para guru SMAN 3 Borong serta para peserta didik.
Baca juga: Berlangsung di Larantuka, Ini Rangkaian Kegiatan Seminar Keadilan Fiskal Bupati se-NTT
Usai kepok adat, Adrianus dikalungi selempang dan topi songke dan selanjutnya dijemput dengan tarian tiba meka (tarian khas Manggarai untuk penerimaan tamu) yang dibawakan oleh peserta didik SMAN 3 Borong.
Selanjutnya Adrianus bertatap muka dengan para kepala sekolah dan para guru di sekolah tersebut.
Dalam kesempatan itu, Adrianus menyampaikan terima kasih kepada SMAN 3 Borong atas sambutan yang luar biasa. Kunjungan ke SMAN 3 Borong merupakan kunjungan perdana pada saat melakukan kunjungan kerja di Manggarai Timur pasca ia dilantik menjadi Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI.
Menurutnya, kunjungan kerja di Manggarai Timur sebagai bentuk kembali bernostalgia karena kembali kembali rumah sendiri, sebab dirinya adalah alumni Seminari Pius XII Kisol.
Dalam kesempatan itu, Adrianus juga memperkenalkan diri, pendidikan dan karier hingga dilantik menjadi Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI. Ia mengatakan tugas pokok Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI untuk memberikan pelayanan Pendidikan dan juga pengawasan agar proses pendidikan berjalan dengan baik.
Adrianus juga memaparkan sejumlah program di bidang pendidikan yang digaungkan oleh Pemerintah Provinsi NTT dalam hal ini Gubernur dan Wakil Gubernur NTT. Adapun program itu diantaranya wajib belajar di rumah sebagai kebutuhan yang harus wajib dijalankan.
Adrianus juga menyampaikan apresiasi kepada SMAN 3 Borong yang telah mulai menjalankan program wirausaha seperti membuat produk-produk olahan seperti keripik singkong. Menurutnya, sekolah harus juga terlibat mendukung dengan memberikan pendidikan bagi peserta didik untuk mulai berwirausaha sejak dini demi mempersiapkan peserta didik setelah menamatkan pendidikan di SMA sehingga anak-anak di kemudian hari tidak hanya berharap untuk menjadi ASN atau PPPK.
Ia juga menerangkan terkait program Gubernur NTT untuk meningkatkan PAD bagi Pemerintah Provinsi NTT. Saat ini, kata dia, Gubernur NTT ini meningkatkan PAD menjadi Rp 2,6 triliun dari PAD sebelumnya hanya Rp 1,2 triliun yang hanya dengan habis dengan biaya belanja pegawai.
| Berlangsung di Larantuka, Ini Rangkaian Kegiatan Seminar Keadilan Fiskal Bupati se-NTT |
|
|---|
| Kepada Polisi Pamong Praja, Wakil Bupati Ende: Bagaimana Mau Tegakkan Aturan Dalam Kondisi Mabuk |
|
|---|
| Ruang Sidang Dipenuhi Keluarga, Sidang Kasus Kematian Prada Lucky Kembali Digelar di Kupang |
|
|---|
| Warga Keluhkan Kendaraan Parkir Semrawut di Kompleks Pertokoan Ruteng Manggarai |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/flores/foto/bank/originals/Adrianus-Ngongo-saat-mengunjungi-SMAN-3-Borong.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.